Loading...
Home » » CARA MENGHADAPI PERDEBATAN DENGAN PASANGAN

CARA MENGHADAPI PERDEBATAN DENGAN PASANGAN

Posted by TeknoBlog on Friday, 26 July 2013


Berdebat itu biasa, asal tahu cara menanganinya. Namun ketika dua orang saling beradu argumen, bahkan meski mereka adalah pasangan sekalipun, salah satu dari mereka secara naluriah pasti ingin memenangkan perdebatan tersebut dan membuktikan bahwa dirinya benar. Nah, berikut adalah cara terbaik menghadapi perdebatan dengan pasangan, seperti dilansir Lovepanky.

1. Tetap fokus pada konflik

Jangan mengalihkan fokus dari konflik yang sedang Anda perdebatkan dengan pasangan. Walaupun sejujurnya sangat mudah untuk melakukannya, Anda harus tetap fokus pada satu aspek dan memecahkan konflik tersebut.

2. Jangan membawa masalah masa lalu

Jika Anda ingin tahu bagaimana cara berdebat yang adil dalam hubungan cinta, tidak perlu membawa masa lalu hanya untuk membuat pasangan Anda merasa bersalah. Bahkan jika pasangan Anda pernah berselingkuh sekalipun. Ingat, Anda benar-benar tidak perlu mengungkit masalah tersebut hanya untuk memenangkan perdebatan atau membuat pasangan Anda tutup mulut.

3. Jangan memukul

Terkadang, amarah bisa membutakan mata hati seseorang dan membuatnya jadi ringan tangan. Ini adalah salah satu sikap pengecut yang ditunjukkan seseorang ketika kalah berargumen.

4. Mendengarkan satu sama lain

Bertentangan dengan apa yang kebanyakan orang pikirkan - perdebatan akan membuat suatu hubungan menjadi jauh lebih baik dan membantu pasangan saling memahami - tetapi itu hanya terjadi jika setiap pasangan mau menghargai pendapat masing-masing pasangan dan bersedia untuk mendengarkan satu sama lain tanpa memotong perkataannya.

5. Berbicara dengan suara tenang

Ketegangan bermula dari tingginya intonasi suara. Untuk menghindari pergumulan atau perkelahian, hindari memakai suara tinggi saat berbicara dengan pasangan. Ingat, berdebat itu sah-sah saja, asal tahu cara melakukannya.

6. Alasan berdebat

Kebanyakan pasangan selalu lupa alasan sebenarnya dari konflik yang telah mereka mulai. Maka, cobalah untuk mengakhiri perdebatan tersebut dan memahami pandangan masing-masing.

Anda mungkin memiliki banyak perbedaan atau sering beradu argumen dalam hubungan cinta. Namun, kadang perdebatan itu justru dapat membawa hubungan cinta Anda menuju tahap yang lebih matang.

Thanks for reading & sharing TeknoBlog

Previous
« Prev Post

0 comments:

Post a Comment

iklan